BANJARMASIN, kalseltoday.com - Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin, mengukuhkan Fathul Jannah sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Selatan Masa Bakti 2025–2030, dalam sebuah acara resmi yang berlangsung di Gedung Mahligai Pancasila, Banjarmasin, Jumat (25/4).
Dalam sambutannya, Gubernur Muhidin menyampaikan harapannya agar kepengurusan Dekranasda yang baru dapat memperkuat peran strategis dalam membina serta memajukan industri kerajinan di daerah.
"Dekranasda memiliki peran penting dalam menggali potensi kerajinan lokal serta mendorong UMKM untuk naik kelas. Saya percaya, di bawah kepemimpinan Ibu Fathul Jannah, Dekranasda Kalsel akan semakin berdaya saing," ujar Gubernur.
Setelah pengukuhan, Fathul Jannah secara resmi melantik pengurus Dekranasda Provinsi Kalimantan Selatan Masa Bakti 2025–2030. Ia menegaskan komitmennya untuk memperkuat sinergi dengan berbagai pihak dalam mendukung pengrajin lokal.
"Kami siap melanjutkan program kerja yang telah berjalan baik, sekaligus mendorong inovasi agar kerajinan khas Kalimantan Selatan semakin dikenal, baik di tingkat nasional maupun internasional," kata Fathul Jannah.
Acara ini turut dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalimantan Selatan, antara lain Ketua DPRD Provinsi, Kapolda Kalsel, Danrem 101/Antasari, Danlanal, Danlanud serta Kepala BIN Daerah (Kabinda) Kalsel.
Tak hanya itu, kepala daerah se-Kalimantan Selatan dan para Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota juga tampak hadir memberikan dukungan. (@DW)
Berita