Berita

Breaking News

Geger di Kelumpang Barat! Polisi Tangkap Pengedar Sabu 26 Gram di Rumah Kontrakan

Kapolsek Bungkukan Beserta jajaran dan tersangka serta barang bukti. 
KOTABARUkalseltoday.com – Pengungkapan kasus narkotika kembali mengguncang wilayah Kabupaten Kotabaru. Aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Kelumpang Barat berhasil membekuk seorang pria yang diduga kuat sebagai pengedar narkotika jenis sabu-sabu dalam jumlah besar.

Tersangka yang diketahui bernama Muhamad Sulaiman alias Amat (45), warga asal Desa Sejahtera, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, diamankan di rumah kontrakannya di Desa Magalau Hulu RT 03, Kecamatan Kelumpang Barat, Selasa (8/4/2025) sekitar pukul 14.00 Wita.

Kapolsek Kelumpang Barat IPTU Hendrie Ade, S.H., mengungkapkan penangkapan bermula dari laporan masyarakat yang mencurigai rumah kontrakan pelaku sering dijadikan tempat transaksi narkoba. Menindaklanjuti informasi tersebut, tim Reskrim Polsek langsung bergerak cepat menuju lokasi.

“Saat diamankan, pelaku tengah berada di dalam rumah. Setelah dilakukan penggeledahan, ditemukan 18 paket sabu-sabu siap edar dengan berat kotor 29,68 gram (berat bersih 26,08 gram),” jelas Kapolsek.

Selain itu, polisi juga menyita barang bukti lain berupa dua pak plastik klip kosong, satu botol plastik bekas warna putih, dan satu unit handphone merk Vivo warna putih metalik yang diduga digunakan dalam aktivitas peredaran.

Dari hasil interogasi di tempat, pelaku mengakui seluruh barang bukti tersebut adalah miliknya. Saat ini, tersangka telah diamankan di Mapolsek Kelumpang Barat untuk proses hukum lebih lanjut.

Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan Pasal 112 ayat (2) dan Pasal 114 ayat (2) UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman maksimal seumur hidup atau pidana mati.

“Kami tidak akan mentolerir peredaran narkoba di wilayah hukum Polsek Kelumpang Barat. Kami minta peran serta masyarakat untuk terus melaporkan aktivitas mencurigakan agar bisa segera ditindaklanjuti,” tegas IPTU Hendrie.

Penangkapan ini menjadi bukti nyata keseriusan Polri dalam memberantas peredaran gelap narkotika, khususnya di wilayah pelosok yang kerap dijadikan tempat persembunyian dan peredaran. (San) 

© Copyright 2022 - Kalsel Today