Berita

Breaking News

Nyanyikan Never Enough, Angie Carvalho Melaju ke Top 10 Indonesian Idol 2025

Angie Carvalho asal Banjarmasin saat tampil di babak Top 11 tadi malam. (Foto: instagram Indonesian Idol) 
JAKARTAkalseltoday.com - Penampilan para kontestan Indonesian Idol di babak Spektakuler Show 4, Senin (17/2/2025) malam ini memang keren-keren semua. Seluruh peserta memberikan yang terbaik dan menjadikan perebutan juara Indonesian Idol Season XIII tahun 2025 ini semakin ketat saja. 

Saat ini tersisa 11 peserta yang akan berkompetisi untuk lolos ke babak Spekta 5 atau Top 10 pekan depan. Di babak Spekta 4 kali ini para peserta ditantang menyanyikan Original Soundtrack atau lagu OST yang dari film-film terkenal dan populer.

Pada top 11 malam ini hampir rata-rata peserta mendapatkan standing ovation dari para juri yang terdiri dari Anang, Judika, Maia, Rossa dan BCL. Mulai Fajar Noor sebagai penampil pertama, hingga berlanjut Rara Sudirman, Sabrina Eleanor, Angie Carvalho dan Shakirra Vier mendapatkan standing ovation dari para juri. 

Mengulas Angie Carvalho, peserta asal Kota Banjarmasin sebagai penampil keempat yang berusaha menaklukkan megahnya panggung Indonesia Idol. Menyanyikan lagu Never Enough milik Loren Allred, Angie mampu bermain di nada rendah dan nada tinggi dengan mulus. Alhasil Anang dan BCL pun berdiri memberikan applaus. 

"Itu tadi tidak perfect ya, kalau buat aku. Tapi momen merindingnya itu enggak tertahankan. Somehow, saat frekuensi suara kamu begitu mencapai nada tertentu, itu merinding terus," kata BCL. 

"Sejago-jagonya orang nyanyi belum tentu bisa melakukan hal itu. Dan tadi aku berdiri, karena walaupun tidak perfect, tapi di momen ketika itu nyampe frekuensinya, itu magical," sambungnya. 

Menurut Anang, Angie ini memiliki 'Angle Voice', dan penampilannya malam ini cukup ekspresif. Terkesan sangat tenang dan tidak memaksakan. 

"Dan itu harus aku kasih reward. Bahwa itu enggak mudah. Di depan tadi slow (nada rendah) kamu dapat juga. Dan aku merinding saat kamu over tune tadi, itu keren banget. Aku suka. Harus aku akui aku suka banget," sebut Anang. 

Perfomance peserta lainnya pun cukup apik dan mengundang applaus dari para juri. Seperti Anjelia Dom yang mampu mengundang 5 juri untuk standing ovation. Kemudian berlanjut ke penampilan Vanessa Zee, Piche Kota, Axelo dan Mesa Hira yang tak kalah bagus. 

Hingga penghujung acara, tiba saat results perolehan suara. Ternyata Kenriz, Axelo dan Shakirra Vier menjadi kontestan yang mengisi bottom three atau 3 vote terendah. 

Saat diumumkan Boy William selaku host, akhirnya Axelo lah yang harus tereliminasi. Sedangkan Kenriz dan Shakirra masih terus maju ke Top 10 dan akan tampil lagi di babak Spektakuler Show 5 di pekan depan. (Ray)

© Copyright 2022 - Kalsel Today