Berita

Breaking News

Rektor UNUKASE Pimpin Rapat Koordinasi Persiapan Visitasi Akreditasi Program Studi Farmasi


Banjar – Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE), Dr. Ir. H. Abrani Sulaiman, M.Sc., memimpin rapat koordinasi untuk persiapan visitasi akreditasi Program Studi Farmasi, rapat berlangsung di ruang rapat Gedung Dakwah UNUKASE, Jumat, 3 -1-2025.

Hadir dalam rapat tersebut Wakil Rektor I Dr. H. Jarkawi, M.M.Pd., Wakil Rektor II Dr. Herita Warni, M.Pd., serta Kepala Biro, Kepala Bagian, Dekan, dan Ketua Program Studi di lingkungan Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan.

Dalam rapat ini, Dr. Abrani menekankan kepada seluruh tim untuk mempersiapkan data pendukung yang diperlukan dengan cermat dan akurat. Beliau mengingatkan agar data yang disiapkan sesuai dengan laporan yang akan diajukan dalam proses akreditasi Program Studi Farmasi.

Dr. Abrani menegaskan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam memastikan kelancaran proses akreditasi yang sangat krusial untuk pengembangan program studi tersebut,” tegasnya.

Rapat ini menjadi langkah awal dalam menghadapi visitasi akreditasi, dengan harapan dapat meningkatkan kualitas dan reputasi Program Studi Farmasi UNUKASE di tingkat nasional. ( humas unukase/mpd)
© Copyright 2022 - Kalsel Today