Berita

Breaking News

Persiapan Tim Balogo PWI Kalsel Jelang Porwanas 2024

Foto istimewa

Tabalong -  Tim Balogo Persatuan Wartawan Indonesia Kalimantan Selatan terus mematangkan persiapan jelang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) ke-14 yang digelar di Banjarmasin Agustus mendatang.


Persiapan ini dimatangkan melalui latihan bersama sekaligus uji tanding atau tryout kedua yang dilaksanakan di Tabalong, pada 22 hingga 23 Juli 2024.


Para atlet Balogo PWI Kalsel melakukan latihan bersama para atlet dari Inorga Gabungan Olahraga Balogo Indonesia (GOBI) Pasanggrahan Umaiyah Tabalong.


Digelarnya tryout di Tabalong ini bukan tanpa alasan. Para pelatih PWI Kalsel menilai, palogoan Kabupaten Tabalong sudah memiliki segudang prestasi sehingga hal tersebut menjadi tolak ukur kemampuan para atlet PWI Kalsel yang akan mengikuti Porwanas ke-14 di Banjarmasin nantinya.


Ketua GOBI Tabalong, Amrullah, menilai dari hasil latihan dan tryout para atlet PWI Kalsel sudah menunjukkan perkembangan positif, dirinya juga terus mengajak agar para atlet lebih berlatih secara intens jelang Porwanas nantinya.


"Saya ucapkan terima kasih kepada atlet Porwanas Kalimantan Selatan yang sudah bisa berhadir di Pasanggrahan Umaiyah dalam rangka tryout permainan balogo persiapan Porwanas yang akan dilaksanakan di Banjarmasin, dalam kesempatan ini kami sampaikan bahwasanya kalau kami melihat dari persiapan atlet Porwanas Kalimantan Selatan ini pada cabang olahraga balogo cukup baik dan kami masih juga ingin mengajak kawan-kawan dari Porwanas untuk bisa berlatih lebih intensif lagi dalam rangka menghadapi kejuaraan di Porwanas nanti," ujar Amrullah, Ketua GOBI Tabalong.


Salah satu atlet Balogo PWI Kalsel, Gazali Rahman, mengatakan dari hasil latihan bersama tersebut dirinya bersama tim bisa mengetahui cara permainan yang baik dan benar untuk mencapai hasil poin tertinggi.


"Kami ucapkan terima kasih kepada GOBI Pasanggrahan Umaiyah Tabalong yang sudah menerima kami juga memberikan ruang kepada kami untuk latihan dan pastinya ini adalah support yang luar biasa bagi kami, karena di sini kami sangat belajar mulai dari cara mencari poin yang lebih tinggi dan juga bagaimana kami mengasah hari demi hari setiap latihan dan alhamdulillah sampai saat ini kami bisa mencapai target nilai-nilai yang ditetapkan," kata Gazali Rahman, atlet Balogo PWI Kalsel.


Di Pasanggrahan Umaiyah GOBI Tabalong, tim Balogo PWI Kalsel berlatih bersama 60 anggota Pasanggrahan Umaiyah.


Dari hasil uji coba di Sabtu malam, tim Balogo PWI Kalsel berhasil meraih peringkat ketiga dengan 23 poin. (Red)

© Copyright 2022 - Kalsel Today